DR Coffee

Kamis, 24 Januari 2013

Becek Menthok Pedas Tasikmadu

Kuliner Tuban - Makanan di Kota Tuban memang terkenal enak. Sungguh unik, sekaligus kreatif. Rahasia masakan Kota Tuban adalah pedasnya masakan yang menimbulkan keringat dan gairah tersendiri.

Becek Mentog  masakan ini memang berupa kuah kental. Becek bisa memakai berbagai jenis daging: sapi, kambing, ayam, atau menthok. Penampilan dan baunya mirip kari, tetapi lebih kental. Ternyata masakan Tuban lebih complicated dan kaya bumbu dibanding masakan India atau Padang. Bumbunya sangat banyak dan harus komplet. Tidak boleh kurang satu pun. Bumbu becek adalah merica, jintan, bawang merah, bawang putih, mesoyi (bentuknya seperti kayu), daun salam, daun jeruk purut, serai (lemon grass), tomat, santan, dan diakhiri dengan taburan rajangan daun bawang.

Sate Menthok
Menthok adalah bahasa Jawa untuk menyebut unggas yang mirip itik atau bebek, dengan kaki dan leher yang lebih pendek. Secara keseluruhan rasanya seperti sate kambing. Sama sekali tak ada bau anyir yang mungkin merupakan ciri utama daging menthok. Hal itu disebabkan karena bumbu dan tekstur dagingnya. Sambel kecapnya pun dibuat dari kecap khas Tuban, Cap Laron.
Becek mentog pedas Tasikmadu letaknya kurang lebih 200mtr ketimur dari pabrik kayu DEWA KAYU.
Warungnya lebih populer di sebut dengan Warung Becek Mbah Din (alm Mbah Rebidin)..
 

0 komentar:

Posting Komentar